PHILLIP ISLAND, KOMPAS.com - Casey Stoner menjadi juara GP Australia. Pada balapan di Sirkuit Phillip Island, Minggu (18/10), pebalap Ducati ini mengalahkan Valentino Rossi yang finis di urutan dua. Dengan demikian, Stoner mencetak hat-trick di depan publiknya sendiri karena sebelumnya, dia juga menjadi raja pada dua musim terakhir.
Sedangkan bagi Rossi, finis di urutan dua ini sudah cukup baginya untuk melapangkan jalan menjadi juara dunia sekaligus mempertahankan gelar paling bergengsi ini. Pasalnya, rival terdekat sekaligus rekan setimnya, Jorge Lorenzo, jatuh usai start dan gagal melanjutkan balapan.
Dengan demikian, Rossi kini unggul 38 poin dari Lorenzo. Dengan balapan tersisa dua seri dan poin maksimal yang diperebutkan adalah 50, maka Rossi hanya perlu 12 poin lagi untuk memastikan diri menjadi juara 2009.
Jalannya balapan
Pedrosa mengawali balapan dengan sangat meyakinkan. Start dari posisi tiga, pebalap Spanyol ini langsung melejit ke posisi terdepan.
Sementara itu di barisan belakang, terjadi kontak antara Lorenzo dengan Nicky Hayden. Ketika akan menikung ke kanan, Lorenzo yang start dari urutan empat mencoba untuk sedikit ke luar. Tetapi di saat bersamaan, Hayden yang menerobos dari urutan tujuh sudah berada sedikit di depan, sehingga kontak motor antara dua pebalap ini tak terhindarkan.
Lorenzo yang menyentuh bagian belakang motor Hayden berusaha untuk mengendalikan motornya, tetapi dia tak kuasa menahan sehingga akhirnya terjatuh dan gagal melanjutkan balapan--Lorenzo menjadi satu-satunya pebalap yang gagal finis di balapan ini. Sementara itu, Hayden yang terpaksa meninggalkan trek dan tergelincir ke gravel, masih bisa terus melanjutkan balapan.
Kembali ke barisan depan balapan, Stoner tak perlu waktu yang lama untuk mengambil alih jalannya pertarungan. Pebalap tuan rumah ini melewati Pedrosa, yang tak mampu mempertahankan performa, sehingga langsung melorot ke urutan tiga.
Dengan demikian, pertarungan ketat pun terjadi antara Stoner dan Rossi untuk memperebutkan podium nomor satu GP Australia. Di lap ke-5, "The Doctor" melakukan fastest lap untuk memangkas jarak dengan jagoan Ducati tersebut sehingga jarak mereka sangat dekat. Meskipun demikian, Rossi tetap kesulitan untuk melewati Stoner yang bertekad mencetak hat-trick bersama Ducati di Phillip Island.
Saat balapan memasuki lap-lap terakhir, Rossi tampaknya tak terlalu bernafsu untuk mengejar Stoner. Juara dunia enam kali MotoGP ini berusaha untuk bermain "aman", karena dengan finis di urutan dua pun dia sudah berada di jalur juara dunia mengingat Lorenzo tak mendapatkan poin di seri ini.
Sedangkan di posisi tiga, Pedrosa tampaknya "nyaman", karena Alex de Angelis yang sempat membuntutinya semakin jauh tertinggal. Namun, hasil yang diraihnya ini tak cukup untuk mempertahankan posisi ketiganya di klasemen sementara, karena Stoner berhasil menyalipnya dan kini unggul enam poin.
Dengan hasil ini, maka GP Malaysia pekan depan akan menjadi momen penentuan siapa yang akan menjadi juara dunia. Kendali sedang dipegang Rossi, karena dia hanya perlu mendapatkan minimal 12 poin, sedangkan Lorenzo perlu mukjizat untuk bisa menjadi juara dunia.
- Hasil GP Australia
Pos Rider Bike Time/Gap
1. Casey Stoner Ducati 40m56.651s
2. Valentino Rossi Yamaha + 1.935s
3. Dani Pedrosa Honda + 22.618s
4. Alex de Angelis Gresini Honda + 32.702s
5. Colin Edwards Tech 3 Yamaha + 35.885s
6. Andrea Dovizioso Honda + 38.482s
7. Marco Melandri Hayate Kawasaki + 44.451s
8. Randy de Puniet LCR Honda + 44.941s
9. Mika Kallio Pramac Ducati + 54.345s
10. Toni Elias Gresini Honda + 1m01.205s
11. Chris Vermeulen Suzuki + 1m05.417s
12. Loris Capirossi Suzuki + 1m05.950s
13. Gabor Talmacsi Scot Honda + 1m17.951s
14. James Toseland Tech 3 Yamaha + 1m17.985s
15. Nicky Hayden Ducati + 1 lap
Tidak ada komentar:
Posting Komentar